By : Arfin Wiratama
Gambar 1. Kucing Ras Maine Coon (unsplash.com)
Halo Pet Mates! Siapa yang tidak mengetahui ras kucing menggemaskan dengan ciri khas rambut lebat pada surai hingga sekujur tubuhnya. Yup! Kucing Maine Coon merupakan salah satu kucing yang digemari untuk menjadi teman pelipur lara oleh para pecinta kucing. Namun, disamping karakteristiknya yang lucu dan menggemaskan, apakah kalian mengetahui bahwa ras ini memiliki penyakit turun temurun?
Menurut penelitian, sekitar 30% kucing Maine Coon memiliki mutasi genetik yang memungkinkan mereka dapat mengidap penyakit jantung bernama hipertrofik kardiomiopati.[5] Pada negara Inggris pun dilakukan pula sebuah riset dan menemukan sebesar 34% kucing Maine Coon Inggris membawa genetik penyakit jantung bawaan tersebut.[2] Hal yang sama terjadi juga pada sebuah studi di Swedia, mereka menemukan sekitar 9,5-26,2% kucing Maine Coon di negara nya mengidap hipertrofik kardiomiopati.[2] Dengan demikian, Pet Mates harus lebih waspada! Sudah banyak bukti dari beberapa hasil riset menunjukkan fakta terkait penyakit jantung bawaan pada kucing Maine Coon.
Yuk! kenali perbedaan jantung normal dan jantung yang mengalami hipertrofik kardiomiopati. Pada jantung yang mengalami kelainan hipertofik kardiomiopati akan terlihat dengan jelas penebalan dinding jantung. Hal ini akan menyebabkan ruang jantung menjadi menyempit dan memiliki efek kepada suplai darah tidak tercukupi ke seluruh tubuh. Penebalan ini pun akan memiliki komplikasi gejala seperti hal nya bernapas dengan ritme cepat serta pendek, kelesuan, dan kehilangan nafsu makan. Pet Mates dapat menanyakan hal tersebut kepada dokter hewan, mereka akan dengan senang hati menjelaskan.
Gambar 2. Perbandingan Jantung Normal (Royal Canin)
Mutasi genetik penyebab dari hipertrofik kardiomiopati terjadi ketika hadirnya kesalahan dalam transkripsi DNA yang mengakibatkan otot jantung berkembang secara tidak normal. Gejala kelainan dari penebalan otot jantung akan terlihat ketika kucing telah berusia 4-6 tahun.[3] Jika penyakit ini tidak terdeteksi secara dini serta tidak mendapatkan penanganan lebih lanjut maka akan memperbesar kemungkinan anjing mengalami kematian akibat dari ketidakmampuan jantung untuk memompa darah keseluruh tubuh.
Sebelum Pet Mates memelihara kucing Maine Coon direkomendasikan untuk melakukan beberapa tes kesehatan jantung pada dokter hewan terdekat. Beberapa tes seperti pemeriksaan detak jantung, ultrasonografi, elektrokardiograf hingga tes genetika akan dijumpai ketika pemeriksaan bersama dokter hewan. Dengan dilakukan nya pemeriksaan, Pet Mates dapat mengetahui apakah hewan kesayangan kalian mengidap penyakit jantung atau tidak. Dokter pun akan dapat melakukan tindakan pencegahan maupun perawatan khusus.
Perawatan dari penyakit jantung kucing Maine Coon akan memiliki kaitan erat dengan pakan dan aktivitas kucing sehari-hari. Dokter hewan akan mempreskripsikan pakan yang sekiranya akan memperlancar peredaran darah dan mempermudah kerja jantung. Selain itu, beberapa medikasi untuk meringankan gejala akan diberikan. Yuk Pet Mates! Jangan lah kalian ragu untuk pergi ke dokter hewan, kesehatan teman berbulu kalian perlu diperhatikan!
Referensi:
[1] Chetboul V, Sampedrano CC, Tissier R, Gouni V, Nicolle AP & Pouchelon JL (2005) Reference range values of regional left ventricular myocardial velocities and time intervals assessed by tissue Doppler imaging in young nonsedated Maine Coon cats. American Journal of Veterinary Research; 66(11): 1936-1942..
[2] Fries R., Heaney A. M., & Meurs K. M. (2008). Prevalence of the myosin‐binding protein C mutation in Maine Coon cats. Journal of Veterinary Internal Medicine; 22(4): 893-896.
[3] Gundler S., Tidholm A., & Häggström J. (2008). Prevalence of myocardial hypertrophy in a population of asymptomatic Swedish Maine coon cats. Acta Veterinaria Scandinavica; 50(1): 1-6.
[4] Godiksen M. T., Granstrøm S., Koch J., & Christiansen, M. (2011). Hypertrophic cardiomyopathy in young Maine Coon cats caused by the p. A31P cMyBP-C mutation-the clinical significance of having the mutation. Acta Veterinaria Scandinavica; 53(1): 1-11.
[5] UFAW. (2011). . https://www.ufaw.org.uk/cats/maine-coon-hypertrophic cardiomyopathy#:~:text=Hypertrophic%20cardiomyopathy%20(HCM)%20is%20the,function%20and%20heart%20failure%20develops. Diakses tanggal 22 September 2022.
0 Comments